Tuesday, June 28, 2011

UPGRADE FIRMWARE


Pertama-tama yang harus di ingat:
- Seluruh upgrade firmware dapat merusak ponsel anda.
- Ponsel anda kemungkinan besar akan hilang garansinya.

10 Step yang harus di perhatikan untuk keamanan proses upgrade:
  1. Charge ponsel anda minimal 50% penuh. Karena proses upgrade akan memakan listrik yang cukup banyak.
  2. Jika anda memiliki pilihan untuk meng-upgradenya dengan system DOS atau Windows, pilih DOS system, karena lebih stabil.
  3. Matikan seluruh program baik yang berada di layar PC monitor atau di taskbar computer anda. Ini tuntuk menjaga komputer anda mengalami malfunction dengan program upgrade anda.
  4. Anda dapat meng-upgradenya dari v01 langsung ke v20 dalam satu kali kerja. Setelah ponsel anda di upgrade ke versi lebih tinggi, maka anda tidak dapat men-downgrade nya ke versi yang lebih rendah.
  5. Matikan Ponsel dan lepaskan SIM card. Kita tidak akan mengetahui kapan kita akan menerima SMS atau telepon masuk.
  6. Nyalakan ponsel tanpa SIM card terpasang.
  7. Connect datacable dari PC anda ke ponsel
  8. Jalankan software upgrade dan ikuti petunjuk di software tersebut.
  9. Setelah selesai, matikan ponsel dan pasang kembali SIM card anda.
  10. Turn it on...

No comments:

Post a Comment